Thursday, August 19, 2010

SCC Bocorkan Gambar Supercar Andalannya

Produsen supercar asal Amerika, Shelby Super Cars (SSC) membocorkan gambar dari generasi berikutnya supercar andalan mereka Ultimate Aero.

Supercar yang pernah memegang rekor mobil tercepat di dunia tersebut rencananya akan diperlihatkan di ajang Paris Motor Show yang akan berlangsung bulan depan.

Meski begitu dalam daftar peserta pameran Paris Motor Show SSC ternyata belumlah terdaftar di deretan perusahaan-perusahaan yang akan tampil di ajang bergengsi tersebut.

dtc

Namun terlepas dari itu, generasi terbaru dari Ultimate Aero ini sudah digembar-gembor akan mengambil kembali mahkota 'World's Fastest Production Car' yang mereka torehkan pada tahun 2007 lalu.

SSC yang sempat menggenggam catatan kecepatan tertinggi 412 km/jam pada 2007 harus tersingkir setelah Bugatti Veyron Super Sport membuat gebrakan dengan torehan kecepatan sampai 431,072 km perjam baru-baru ini.

Dan karena itulah, wajah terbaru dari Ultimate Aero ini pun bisa dipastikan akan tampil sporty sekaligus eksotis walau SSC belum mau membocorkan lagi spesifikasi detail dari mobil super mereka ini.

Tapi yang pasti Ultimate Aero ini hanya akan dibuat oleh SSC dengan sangat terbatas yakni hanya 12 unit saja dengan banderol harga di kisaran US$ 800.000 hingga US$ 900.000 atau sekitar Rp 7,1 miliar sampai sekitar Rp 8 miliaran.

No comments:

Post a Comment