Tuesday, August 31, 2010

Produk Tablet Android Besutan Toshiba

Beberapa saat lalu, Toshiba dikabarkan bakal meluncurkan tablet Androidnya dengan OS Android Froyo. Nah, seperti apa produk yang hadir dengan nama Folio 100 itu?

Seperti dikutip dari softpedia, Senin (30/82010), Folio 100 bakal dipersenjatai chip Tegra 2. Sebagai informasi, Tegra 2 adalah nama lini chip Nvidia bertipe System-On-Chip (SoC) yang salah satunya, bisa memberikan kemampuan tiga dimensi lebih baik. Chip ini berarsitektur dual-core ARM Cortex A9 microprocessor (1Ghz).
wwwery

Selain itu, Tegra 2 juga dapat menjalankan Unreal Engine 3, dan menjanjikan pemutaran musik 140 jam, serta 16 jam video HD dengan satu kali pengisian baterai.

Informasi lain beredar, Folio 100 bakal dilengkapi internal storage sebesar 16GB serta slot SD maupun MMC. Berbekal layar sentuh 10 inchi, produk tersebut mampu menampilkan resolusi hingga 1.024 x 600 pixel.

Jika informasi ini benar adanya, maka tablet Toshiba ini terkesan sedikit nanggung. Pasalnya chip Tegra 2 sebenarnya sudah mampu digunakan untuk 'menghajar' resolusi sebesar 720p.

Dari sisi konektivitas, produk ini dilengkapi Bluetooth, 3G, 802.11b/g/n WiFi, USB dan juga HDMI port. Selain itu, produk ini diklaim mampu bertahan selama 7 jam, dengan daya baterai sebesar 1.020mAH.

Sayangnya, Toshiba belum mengeluarkan informasi dan ketersediaan produk ini bagi publik. Mereka baru akan mendemonstrasikannya pada pameran teknologi IFA 2010 di Berlin, Jerman nanti.

No comments:

Post a Comment