Thursday, August 26, 2010

VW Rencanakan Produksi Mobil Sport

Percuma melakukan kolaborasi kalau tidak bisa saling mengisi. Itulah yang ad di benak pabrikan mobil Jerman, Volkswagen. VW akan menggunakan platform Porsche untuk membuat mobil sport.

Seperti dilansir Autoevolution, Jumat (27/8/2010) rumor ini sudah beredar sejak beberapa tahun lalu, dimana VW akan menggunakan platform Porsche Panamera untuk membangun mobil sport ala Volkswagen.


jasonprahl

Tapi VW akan membuat bodi sendiri dari platform Panamera tersebut, yang nantinya tidak hanya akan digunakan untuk produk VW saja, tapi juga Bentley, Bugatti dan Audi.

Platform yang diandalkan VW tersebut dinamakan Modular Standard Platform. Mesin berada di depan, meski tidak menutup kemungkinan akan berpindah posisi tergantung konfigurasi mesin yang akan dipakai nantinya.

Penghematan biaya menjadi alasan utama VW berbagi platform, karena bisa dipakai untuk beberapa merek di segmen premium. Namun, sejauh ini belum ada kepastian kapan VW akan mulai memproduksi mobil sportnya.

No comments:

Post a Comment