Thursday, August 26, 2010

Ferrari Lakukan Investigasi

Setelah terjadinya insiden beberapa mobil Ferrari 458 Italia yang terbakar tanpa sebab dalam tiga bulan terakhir, produsen mobil Italia ini pun akhirnya mau membuka diri.


netcarshow


Ferrari mengatakan kalau pihaknya kini sedang mengadakan sebuah investigasi untuk mengetahui penyebab pasti kebakaran yang terjadi pada mobil yang desainnya dibuat oleh rumah desain terkenal Pininfarina. Karena ini bukan hanya menyangkut keselamatan konsumen saja, tapi juga pada citra perusahaan.

Ferrari dalam pernyataan resminya, Kamis (26/8/2010) menyebutkan tengah meneliti insiden yang melibatkan suatu kendaraan dengan sangat serius.

"Perusahaan saat ini sedang menyelidiki insiden tertentu dimana mobil mobil terlibat dalam insiden kebakaran dan saat ini kami perlakukan sebagai kejadian terpisah," tulis Ferrari.


netcarshow


Mobil yang dilepas dengan harga Rp 2,3 miliar di Eropa ini dalam tiga bulan terakhir memang mengalami banyak kejadian buruk dengan rincian enam unit kecelakaan, tiga unit terbakar tanpa sebab tapi masih dapat terlihat seperti sebuah mobil dan 1 unit benar-benar hancur lebur karena terbakar.

Ferrari 458 Italia yang menjadi korban terakhir mengalami kebakaran tanpa sebab di Republik Ceko. Padahal mobil yang naas tersebut merupakan mobil anyar yang umurnya baru 6 jam dan baru saja dites untuk mengebut dengan kecepatan sekitar 321 km per jam.


netcarshow


Padahal ketika pertama kali diluncurkan mobil yang akan menjadi bintang di film Transformers 3 tersebut mengundang ekspektasi tinggi dari para pecinta otomotif dunia. Beberapa kalangan bahkan menyebut mobil ini adalah salah satu karya terhebat Ferrari sepanjang masa.

Ferrari 458 Italia merupakan mobil terakhir Ferrari yang memiliki tampang yang menawan. Mobil ini diperkuat oleh mesin V8 4.5 liter yang mampu membawanya berakselerasi dari diam sampai 100 km per jam hanya dalam waktu 3,4 detik dengan kecepatan tertinggi 325 km per jam.

No comments:

Post a Comment