Samsung memperkenalkan tiga notebook barunya di jajaran Q Series. Mereka adalah Q530, Q430 dan Q330 yang diklaim menawarkan mobilitas, gaya dan kekuatan.
Produk unggulan dalam jajaran Q Series ini adalah Samsung Q530 yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan pengguna yang sangat mobile, khususnya para pelancong bisnis dan konsumen yang butuh PC dengan spesifikasi tinggi saat bepergian.
Q530 menawarkan layar HD LED 15,6 inch, yang bakal menghasilkan gambar yang tajam dan warna yang tegas. Teknologi LED juga disebut lebih hemat baterai. Untuk urusan grafis, Q530 dibekali Nvidia GeForce GT 330M 1GB yang menjanjikan kualitas grafis prima. RAM 4 GB dan storage hingga 500 GB juga ditanamkan pada notebook seberat 2,4 kg ini.
Sementara Q430 berukuran lebih kecil dibanding Q530, dengan layar HD LED 14 inch dan berat 2,09 kg. Spesifikasi lainnya adalah kartu grafis GeForce 310M 512 MB, RAM 4GB dan storage 320 GB. Q430 merupakan notebook stylish yang menawarkan pengalaman mobile bagi pengguna.
samsung.com
Produk terakhir, Q330, didesain bagi pengguna yang menginginkan mobilitas dan kekuatan. Dengan berat 1,97 kg dan layar HD LED 13,3 inch, Q330 merupakan notebook paling mungil di jajaran Q-series, namun tetap dikemas dengan fitur yang mengesankan. RAM 3 GB juga dibenamkan pada seri ini.
Q330 dibekali dengan fitur grafis hibrid yang memungkinkan user untuk memilih kartu grafis bawaan Intel atau Nvidia GeForce 310M yang bisa diganti-ganti sesuai kebutuhan. Dengan baterai 5 sel 5900 mAh, Q330 diklaim memiliki daya tahan hingga 7 jam.
Dikutip dari Info Sync, semua model di jajaran Q-series ini memberikan pilihan kepada konsumen untuk memilih prosesor yang akan digunakan, Intel Core i3 atau Intel Core i5. Semua seri juga dibekali dengan konektivitas Wi-Fi Wireless-N dan Bluetooth 3.0.
Samsung juga menambahkan ketiga seri notebook ini dengan fitur USB Sleep and Charge, yang memugkinkan pengguna mengisi baterai ponsel atau MP3 player, bahkan saat notebook dalam kondisi sleep mode.
Q530, Q430 dan Q330 dilaporkan akan segera tersedia di pasaran global pada bulan ini. Namun Samsung belum mengumumkan rincian harganya
Produk unggulan dalam jajaran Q Series ini adalah Samsung Q530 yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan pengguna yang sangat mobile, khususnya para pelancong bisnis dan konsumen yang butuh PC dengan spesifikasi tinggi saat bepergian.
Q530 menawarkan layar HD LED 15,6 inch, yang bakal menghasilkan gambar yang tajam dan warna yang tegas. Teknologi LED juga disebut lebih hemat baterai. Untuk urusan grafis, Q530 dibekali Nvidia GeForce GT 330M 1GB yang menjanjikan kualitas grafis prima. RAM 4 GB dan storage hingga 500 GB juga ditanamkan pada notebook seberat 2,4 kg ini.
Sementara Q430 berukuran lebih kecil dibanding Q530, dengan layar HD LED 14 inch dan berat 2,09 kg. Spesifikasi lainnya adalah kartu grafis GeForce 310M 512 MB, RAM 4GB dan storage 320 GB. Q430 merupakan notebook stylish yang menawarkan pengalaman mobile bagi pengguna.
samsung.com
Q330 dibekali dengan fitur grafis hibrid yang memungkinkan user untuk memilih kartu grafis bawaan Intel atau Nvidia GeForce 310M yang bisa diganti-ganti sesuai kebutuhan. Dengan baterai 5 sel 5900 mAh, Q330 diklaim memiliki daya tahan hingga 7 jam.
Dikutip dari Info Sync, semua model di jajaran Q-series ini memberikan pilihan kepada konsumen untuk memilih prosesor yang akan digunakan, Intel Core i3 atau Intel Core i5. Semua seri juga dibekali dengan konektivitas Wi-Fi Wireless-N dan Bluetooth 3.0.
Samsung juga menambahkan ketiga seri notebook ini dengan fitur USB Sleep and Charge, yang memugkinkan pengguna mengisi baterai ponsel atau MP3 player, bahkan saat notebook dalam kondisi sleep mode.
Q530, Q430 dan Q330 dilaporkan akan segera tersedia di pasaran global pada bulan ini. Namun Samsung belum mengumumkan rincian harganya
No comments:
Post a Comment