Thursday, July 29, 2010

Server Opera Mini melayani ratusan juta halaman dalam sehari


opera

Jika Anda memiliki ponsel yang sudah terfasilitasi dengan wap, pastinya Anda pernah menggunakannya. Baik itu untuk membuka email, facebook, cari lagu atau wallpaper dari operator atau bahkan membuka fasilitas chatting via wap.

Opera menawarkan pengalaman baru dalam berinternet via ponsel, ya dengan layanan Opera Mini. Sekalipun memang tidak sebaik browser ponsel bawaan dari Android maupun iPhone yang mampu membawa Anda berselancar dengan cepat. Namun pengguna Opera selalu bertambah dengan jumlah yang signifikan.

Menurut informasi yang didapatkan melalui mashable.com, kamis (29/07/2010). Bahwa peningkatan dari tahun ke tahun. Diberitakan pada bulan Juni tahun 2008, Opera melayani seratus juga tampilan halaman setiap harinya. Namun pada bulan Juni tahun 2010, jumlah meningkat menjadi sembilan ratus juta.

Yang membedakan Opera dengan Browser mobile pada umumnya adalah kemampuannya untuk mengkompresi halaman web sampai 90%, sehingga menghemat waktu dan bandwith bagi penggunanya.

No comments:

Post a Comment